Yayasan Islam Al-Hamidiyah
Berita
Home / Berita

Gelar Buka Puasa Bersama, K.H. Lukman Hakim Saifuddin Sampaikan Tiga Pesan

Jum'at, 22 April 2022 Oleh Kajis 1266 kali

JAKARTA - Direktur Utama Yayasan Islam Al-Hamidiyah (YIA), dr. H. Imam Susanto Sjaichu, Sp.B., Sp.BP-RE (K), mengundang jajaran pimpinan dan pengurus di lingkungan Pesantren Al-Hamidiyah untuk berbuka puasa bersama. Acara dilaksanakan di kediaman Ir. H. Mochammad Sutjahjo di Pejaten Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, (Selasa, 19/04/22).


Hadir pula dalam acara tersebut, K.H. Lukman Hakim Saifuddin, K.H. Zainuddin Ma’shum Ali (keduanya Mustasyar YIA), Prof. Dr. K.H. Oman Fathurahman, M.Hum (Kepala Pengasuh), K.H. Abdul Rasyid, M, Lc., K.H. Jauhari Sadji, Lc (keduanya Wakil Pengasuh), Ir. H. Achmad Fauzi, H. Zainul Mujahidin (keduanya Dewan Pembina), Hj. Zubaidah, SE (Direktur Keuangan, Purchasing & PPIC), Dr. Hj. Farida, Sp. AK, Ir. H. RP. Hadi Tjahyono, M.B.A (keduanya Badan Pengawas), Dr. Farida Wulandari, M.Pd (Direktur Pendidikan), Marti Alifa Fauzia, S.Psi (Wakil Direktur Pendidikan), Rahmat Fajar Trianto, ST (Direktur SDS & IT), M. Rifky Wijaya, ST., M.Sc (Direktur Pengembangan Bisnis & Investasi), dan lainnya.


Di kesempatan tersebut, dr. H. Imam Susanto, Sp. BP menyampaikan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang berkenan hadir dalam acara buka puasa bersama. 


“Kita patut bersyukur karena masih diberi kesempatan oleh Allah swt. untuk berpuasa dan menjalankan amalan-amalan sunnah di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini. Lebih bersyukur lagi bahwa Pesantren Al-Hamidiyah masih eksis dan berkembang hingga saat ini. Kunci dari keberhasilan tak lepas dari kecintaan, kerja keras, dan kerja sama dari bapak dan ibu sekalian,” ungkap Pak Imam Susanto yang merupakan putra tertua K.H. Achmad Sjaichu. 


Selanjutnya, K.H. Lukman Hakim Saifuddin, selaku mustasyar, menyampaikan sambutan terkait tiga hal prinsip dasar dalam berkomunikasi di sebuah organisasi. Pertama, tentang kecintaan. 


“Al-Hamidiyah merupakan organisasi besar yang memiliki pimpinan, unit-unit, departemen, serta divisi. Prinsip dasar ketika kita berada dalam organisasi atau team work ialah perlunya masing-masing kita memiliki rasa cinta. Ini modal utama yang harus ditumbuhkan,” ujar Menteri Agama RI periode 2014-2019 tersebut.