Teropong Ilmu dan Melodi Budaya; Menelusuri Sains dan Saung Angklung Mang Udjo di Bandung
Jumat, 23 Februari 2024 Oleh Hana Qonita | 1,216 views
MTs Al-Hamidiyah kembali mengadakan kegiatan belajar di luar kelas dengan tujuan memperluas wawasan dan pengetahuan para santri dalam bidang ilmu pengetahuan dan budaya. Kali ini, para santri diajak mengunjungi dua destinasi edukatif menarik, yaitu Saung Angklung Mang Udjo dan Bandung Science. Para santri terlihat begitu senang dan antusias mengikuti outing class ini.
Pertama, mereka mengunjungi Saung Angklung Mang Udjo yang terkenal dengan pertunjukan seni tradisional Sunda. Di sana, para santri dapat menikmati pertunjukan angklung, wayang golek, dan tarian tradisional lainnya serta mempelajari kekayaan budaya Sunda yang mempesona. Anak-anak santri senang bisa melihat langsung seni tradisional yang mereka pelajari di kelas.

Terakhir, destinasi Bandung Science menjadi puncak kegiatan belajar di luar kelas. Di sana, para santri diajak untuk mencoba berbagai eksperimen ilmiah dan perangkat interaktif yang dirancang untuk meningkatkan pemahaman mereka tentang ilmu pengetahuan dan teknologi secara menyenangkan. Mereka terlihat sangat senang bisa belajar sambil bermain.
Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memperluas pengetahuan para santri dan meningkatkan motivasi belajar. Melalui pengalaman langsung ini, diharapkan para santri semakin termotivasi untuk belajar secara aktif dan kreatif. Dengan adanya kegiatan outing class seperti ini, diharapkan para santri bisa memiliki pengalaman yang luas serta lebih memahami pentingnya belajar di luar kelas.
Selain diikuti oleh para santri, kegiatan ini juga diikuti oleh Guru-guru, Kepala Madrasah dan wakilnya serta turut mendampingi Kepala Divisi Madrasah Bapak Drs. Eridian Patrio Putro. Total peserta yang mengikuti kegiatan ini adalah 352 orang.

Kunjungan ilmiah ini dilaksanakan pada hari Kamis, 8 Februari 2024, dimulai dari pukul 05.00 hingga 22.00 WIB. Demikian upaya MTs Al-Hamidiyah dalam memberikan pendidikan yang holistik kepada para peserta didiknya. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi perkembangan akademik dan karakter para peserta. Terima kasih kepada semua pihak yang turut serta dalam pelaksanaan kegiatan ini.
Pewarta : Wulansari Atikabakti
Penyunting: Humas YIA
Postingan Terpopuler
Rabu, 29 April 2020 Oleh Administrator CMS | 3,442 views
Selasa, 16 Januari 2024 Oleh Hana Qonita | 3,014 views
Rabu, 01 September 2021 Oleh MTS | 2,029 views
Selasa, 19 September 2023 Oleh Irma Rahmawati | 1,490 views
Kamis, 07 September 2023 Oleh Irma Rahmawati | 1,480 views
Archive
Senin, 15 Desember 2025 Oleh M. Yasir | 105 views
Senin, 08 Desember 2025 Oleh M. Yasir | 115 views
Kamis, 04 Desember 2025 Oleh M. Yasir | 109 views
Senin, 17 November 2025 Oleh M. Yasir | 277 views
Senin, 27 Oktober 2025 Oleh M. Yasir | 337 views
Jumat, 26 September 2025 Oleh M. Yasir | 405 views
Senin, 01 September 2025 Oleh M. Yasir | 368 views
Jumat, 13 Juni 2025 Oleh M. Yasir | 530 views
Rabu, 11 Juni 2025 Oleh M. Yasir | 458 views
Selasa, 10 Juni 2025 Oleh M. Yasir | 501 views
Selasa, 03 Juni 2025 Oleh Irma Rahmawati | 589 views
Senin, 02 Juni 2025 Oleh M. Yasir | 454 views
Selasa, 27 Mei 2025 Oleh Irma Rahmawati | 447 views
Selasa, 22 April 2025 Oleh Irma Rahmawati | 912 views
Minggu, 20 April 2025 Oleh M. Yasir | 498 views
Senin, 07 Oktober 2024 Oleh Hana Qonita | 1,151 views
Senin, 30 September 2024 Oleh M. Yasir | 1,024 views
Kamis, 22 Agustus 2024 Oleh M. Yasir | 980 views
Selasa, 16 Juli 2024 Oleh Hana Qonita | 1,191 views
Sabtu, 04 Mei 2024 Oleh Hana Qonita | 1,325 views
Rabu, 27 Maret 2024 Oleh Hana Qonita | 1,393 views
Rabu, 27 Maret 2024 Oleh Hana Qonita | 1,366 views
Kamis, 07 Maret 2024 Oleh Hana Qonita | 1,445 views
Jumat, 23 Februari 2024 Oleh Hana Qonita | 1,216 views
Selasa, 30 Januari 2024 Oleh Administrator CMS | 1,076 views
Selasa, 16 Januari 2024 Oleh Hana Qonita | 3,014 views
Senin, 18 Desember 2023 Oleh Hana Qonita | 1,298 views
Jumat, 15 Desember 2023 Oleh Hana Qonita | 1,343 views
Rabu, 13 Desember 2023 Oleh Hana Qonita | 1,373 views
Selasa, 12 Desember 2023 Oleh Hana Qonita | 1,351 views
Selasa, 12 Desember 2023 Oleh Hana Qonita | 1,315 views
Rabu, 25 Oktober 2023 Oleh Irma Rahmawati | 1,386 views
Rabu, 25 Oktober 2023 Oleh Irma Rahmawati | 1,340 views
Kamis, 05 Oktober 2023 Oleh Irma Rahmawati | 1,287 views
Selasa, 19 September 2023 Oleh Irma Rahmawati | 1,490 views
Kamis, 07 September 2023 Oleh Irma Rahmawati | 1,480 views
Rabu, 01 September 2021 Oleh MTS | 2,029 views
Rabu, 29 April 2020 Oleh Administrator CMS | 3,442 views