Memperkuat Aqidah: Manasik Haji Kelas IX SMP Islam Al-Hamidiyah Berikan Pengalaman Spiritual yang Bermakna

Senin, 08 Desember 2025 Oleh Hana Qonita | 152 views

Img

Labbaikallaahumma Labbaik... menjadi lantunan yang mengiringi kegiatan Manasik Haji Kelas IX SMP Islam Al-Hamidiyah pada Sabtu, 22 November 2025. Alhamdulillah, kegiatan yang berlangsung di lapangan sekolah dan Pesantren Al-Hamidiyah ini berjalan lancar, tertib, dan penuh kekhidmatan hingga selesai pukul 10.00 WIB.


Sebanyak 105 peserta didik, didampingi 13 guru dan 1 mutawwif dari KBIH Al-Hamidiyah, mengikuti seluruh rangkaian prosesi manasik dengan antusias dan sungguh-sungguh. Mereka bukan hanya belajar tata cara ibadah haji, tetapi juga merasakan langsung nilai perjuangan dan ketakwaan yang terkandung di dalamnya.




Lapangan pesantren disulap menjadi miniatur Tanah Suci. Para siswa mengenakan pakaian ihram dan busana putih sambil melantunkan talbiyah. Mereka melaksanakan rangkaian mulai dari Ihram, Wuquf, Khutbah Arafah, Muhasabah, Mengambil Batu di Muzdalifah, Melempar Jumrah, hingga Tawaf, Sa’i, dan Tahallul.


Suasana penuh kekhidmatan terlihat dari awal hingga akhir, menciptakan pengalaman yang realistis dan mendalam bagi seluruh peserta.


Ibu Siti Rohmah, MTESOL selaku Kepala SMP Islam Al-Hamidiyah menegaskan bahwa manasik haji merupakan pelajaran penting dalam membentuk karakter spiritual peserta didik. “Manasik haji adalah pengalaman yang menanamkan keikhlasan, kesabaran, dan ketaatan. Semoga ini menjadi bekal hidup bagi kalian semua,”ujarnya.


Sulistyowati, S.Ag., Guru PAI & BP, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian integral dari kurikulum dan bertujuan memberikan pemahaman nyata tentang ibadah haji melalui pembelajaran kontekstual.


Ghiyas dari kelas 9B menyampaikan pengalamannya, “Kegiatannya seru dan membuka wawasan. Walaupun melelahkan, hati terasa tenang. Saya jadi lebih termotivasi untuk berhaji sungguhan someday,”ucapnya.




Manasik Haji SMP Islam Al-Hamidiyah bukan hanya kegiatan tahunan, tetapi langkah nyata menanamkan aqidah, keteladanan, dan kesiapan spiritual. Semoga pengalaman ini menjadi inspirasi bagi para peserta didik untuk menjalani ibadah haji yang sesungguhnya di masa depan. Aamiin yaa Rabbal ‘Aalamiin.


Ditulis oleh : Sulistyowati, S.Ag. 

(Guru PAI&BP SMP Islam Al-Hamidiyah)


Postingan Terpopuler

#2
Penguatan Pendidikan Karakter dengan Perkemahan Jumat-Sabtu SMP Islam Al Hamidiyah

Rabu, 29 April 2020 Oleh Administrator CMS | 2,782 views

#3
Lilin Aromaterapi Ramah Lingkungan dari Minyak Jelantah: Solusi Kreatif Daur Ulang

Senin, 25 September 2023 Oleh Irma Rahmawati | 2,527 views

#4
Santunan Dhuafa Ramadhan 1439 H

Rabu, 29 April 2020 Oleh Administrator CMS | 2,426 views

Archive

1
LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN SISWA (LDKS) SMPI Al-HAMIDIYAH 2025

Selasa, 21 Oktober 2025 Oleh Hana Qonita | 288 views

2
Semarak Hari Batik Nasional di SMP Islam Al-Hamidiyah

Senin, 13 Oktober 2025 Oleh Hana Qonita | 255 views

1
Orange Festival 2025: Kreativitas dan Talenta Siswa dalam Satu Panggung

Jumat, 21 Februari 2025 Oleh Irma Rahmawati | 721 views

1
Kegiatan Manasik Haji SMPI Al-Hamidiyah 2024

Senin, 23 Desember 2024 Oleh Hana Qonita | 760 views

3
SMP Islam Al-Hamidiyah Sosialisasikan School Immersion Program ke Korea Selatan 2025

Rabu, 18 Desember 2024 Oleh Hana Qonita | 1,038 views

4
OPEN DAYS SMPI Al-HAMIDIYAH 2024

Rabu, 04 Desember 2024 Oleh Hana Qonita | 998 views

1
Key English Test Cambridge Assessment SMPI Al-Hamidiyah

Kamis, 15 Februari 2024 Oleh Irma Rahmawati | 1,539 views

1
enrollment

Selasa, 30 Januari 2024 Oleh Administrator CMS | 1,203 views

4
Science Fair SMPI Al-Hamidiyah “Enlighten Your Life with Science ”

Selasa, 16 Januari 2024 Oleh Hana Qonita | 1,445 views

1
Indonesia-Korea Teachers Exchange; Memperkuat Hubungan Untuk Mendorong Pemahaman

Senin, 18 Desember 2023 Oleh Hana Qonita | 1,508 views

2
Parents Teaching Day SMPI Al-Hamidiyah “Empowering Learning Together”

Selasa, 12 Desember 2023 Oleh Hana Qonita | 1,127 views

3
1
Menumbuhkan Cinta Kebudayaan Indonesia, SMPI Al-Hamidiyah Gelar Orange Festival

Jumat, 10 Maret 2023 Oleh Irma Rahmawati | 1,486 views

1
TALK SHOW INTERAKTIF “Bagaimana Memilih Sekolah Lanjutan Anak”

Minggu, 20 Maret 2022 Oleh Irma Rahmawati | 1,913 views

2
Pendidikan Manasik Haji SMPI Al-Hamidiyah

Rabu, 09 Maret 2022 Oleh Irma Rahmawati | 2,348 views

1
Penguatan Pendidikan Karakter dengan Perkemahan Jumat-Sabtu SMP Islam Al Hamidiyah

Rabu, 29 April 2020 Oleh Administrator CMS | 2,782 views

2
Santunan Dhuafa Ramadhan 1439 H

Rabu, 29 April 2020 Oleh Administrator CMS | 2,426 views